Jumat, 03 Oktober 2014

Sholat Idul Adha 1435 H

Allahu Akbar. Allahu Akbar. Laa ilaaha illallah. Allahu Akbar. Allahu Akbar wa lillahil hamd.
Gema takbir mendayu-dayu di saat fajar mulai manyapa bumi. Menyeruak seantero jagat. Membahana membelah langit. Menuntun niat suci. Tancapkan azam mulia. Serahkan qurban. Susuri titah yang telah tersabda.
Kami datang. Kami taat. Kami relakan apa yang telah disabda sebagai suatu pengobarnan suci. Ya Allah terimalah qurban kami.


Alhamdulillah. Hari ini, Sabtu 04 Oktober 2014, Masjid Babussalam melakukan sholat Idul Adha bertempat di lapangan depan Masjid. Adapun yang bertindak sebagai khotib adalah Bapak Syamsudin Thalib, S.Pd; kepala MAN Ende dan Imamnya adalah Bapak Drs. Abbas Siman yang tak lain juga sebagai pengajar di Madrasah yang sama. Dalam khutbahnya, Syamsudin Thalib, S.Pd meningatkan kembali tentang pengorbanan dan keikhlasan dua hamba Allah yang mulia, Nabi Ibrahim dan anaknya Nabi Ismail. Beliau juga menyampaikan agar kaum muslimin khususnya generasi muda mau meneladani sikap dan sifat keduan nabi mulia tersebut.


  
 (Khatib, Bpk. Syamsudin Thalib, S.Pd tengah menyampaikan khutbah Ied)


Idul Adha yang berlangsung pukul 06.20 tadi pagi merupakan gelaran sholat Ied untuk kedua kalinya yang dilakukan oleh Babussalam. Sebelumnya, pada tahun 2010, Babussalam juga melakukan Sholat Idul Fitri berlokasi di pelataran masjid dan jalan raya. Hal ini dilakukan karena terjadi perbedaan penentuan jatuhnya hari raya antara pemerintah dan ormas islam lainnya.


 (Jamaah tengah bertakbir menanti datangnya waktu sholat ied)




(Sebagian Jamaah terlihat masih berdatangan menuju lokasi sholat ied)

Sholat Idul Adha kali ini dilakukan sehari lebih cepat dari apa yang telah ditetapkan oleh pemerintah, dalam hal ini Kemenag RI yang baru melaksanakan sholat idul adha esok hari, 05 Oktober 2014. Keputusan ini sesuai dengan apa yang menjadi ketetapan Pemerintah Arab Saudi pada Rabu malam mengumumkan bahwa 1 Zulhijah 1435 H, jatuh pada 25 September 2014. Karenanya, wukuf dilaksanakan pada 3 Oktober 2014 dan Idul Adha pada 4 Oktober 2014.


(Kanan - kiri : Bpk. Syamsudin Thalib, S.Pd, Bpk. KH Muhammad Atom & Bpk. Ismail Ishak, S.Pd)


Diperkirakan tak kurang dari 500 jamaah dari berbagai tempat dan latar belakang pekerjaan hadir dalam sholat ied kali ini. Dana yang berhasil dikumpulkan dari infak jamaah sebesar Rp. 1.899.000. selain itu, Masjid Babussalam juga mengadakan penyembelihan hewan qurban berupa 2 ekor sapi yang berasal dari jamaah masjid Babussalam serta 1 ekor kambing yang merupakan sumbangan dari Bapak H. Munawwar, Sos. Semoga niat suci dan qurban kita diterima oleh Allah SWT.


(Jamaah bersalaman sesaat setelah khutbah berakhir)




(Jamaah Wanita)



(Jamaah sedang bersalaman dan berbicara ringan)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar